Fashion-beauty

Keramas dengan Air Kelapa, Apa Manfaatnya?

Mau coba nggak?

Rima Sekarani Imamun Nissa | Rima Suliastini

Ilustrasi air kelapa. (Pexels/Oleksandr Pidvalnyi)
Ilustrasi air kelapa. (Pexels/Oleksandr Pidvalnyi)

Dewiku.com - Belakangan, terobosan dalam dunia kecantikan memang semakin nyeleneh. Bukan cuma skincare yang unik, tapi perawatan dengan bahan alami juga semakin variatif. Ada satu cara perawatan rambut yang cukup menarik perhatian, yaitu keramas dengan air kelapa.

Banyak yang bilang air kelapa bagus untuk kesehatan rambut karena kaya akan berbagai kandungan nutrisi. Hal inilah yang membuat banyak orang penasaran, apakah keramas dengan air kelapa benar-benar manjur?

Dilansir dari Pop Sugar, kandungan alami dalam air kelapa ternyata bisa menggantikan fungsi kondisioner yang mampu melembapkan rambut.

Ilustrasi air kelapa. (Pexels/Mike)
Ilustrasi air kelapa. (Pexels/Mike)

Bukan cuma itu, mineral dan vitamin yang terkandung dalam air kelapa juga sangat baik untuk merawat rambut dan mengembalikan nutrisi yang hilang karena penggunaan hair styling setiap hari.

Air kelapa juga baik untuk merawat rambut yang rontok karena mengandung gula dan asam amino yang bisa membuat helai rambut lebih terhidrasi dan kuat. Hal ini juga berlaku untuk pemilik rambut rusak dan cenderung kering.

Ilustrasi rambut. (Shutterstock)
Ilustrasi rambut. (Shutterstock)

Caranya mudah, setelah keramas dan rambut dalam kondisi setengah basah, kamu cukup membilasnya dengan air kelapa dan biarkan sekitar 15 menit hingga meresap. Setelah itu bilas dengan air bersih tanpa sampo.

Air kelapa juga bisa jadi leave-in conditioner lho. Masukkan air kelapa secukupnya pada botol spray dan semprotkan pada permukaan rambut setelah keramas. Kamu nggak perlu membilasnya karena air kelapa akan menyerap secara alami.

Itulah tadi sekilas tentang cara perawatan rambut berupa keramas dengan air kelapa. Tertarik mencoba?

Berita Terkait

Berita Terkini