Fashion-beauty
Gaya Nikita Mirzani Liburan ke Eropa, Kalem Tenteng Tas Hermes Rp1 Miliar
Tas mewah yang dibawa Nikita Mirzani merupakan keluaran luxury brand favorit artis.
Rima Sekarani Imamun Nissa

Dewiku.com - Nikita Mirzani menjadi salah satu selebritas yang ikut dalam liburan bersama dr Oky Pratama keliling Eropa. Nikita pun telah menunggah beberapa konten video maupun foto lewat akun media sosial pribadinya.
Selebriti penuh sensasi ini tampak telah menikmati hari-harinya di Kota Paris yang terkenal romantis. Pada unggahan terbarunya, ibu tiga anak ini tampil kasual mengenakan sweater abu-abu, celana hitam, dan sneakers putih.
Baca Juga
Gaya Syahrini Bawa Tas Rp1,8 Miliar, Harga Sepatunya Juga Cetar
4 Zodiak Ini Harus Berjuang Lebih Keras Hadapi Perubahan
Sabrina Chairunnisa Berbagi 5 Ide Outfit ke Kantor, Fashionable Modal Baju Rp100 Ribuan
Kisah di Balik Kebaya Janggan, Busana Ikonik Dian Sastrowardoyo di Serial Gadis Kretek
5 Manfaat Melinjo untuk Kesehatan, Baik untuk Merawat Kulit hingga Ginjal
"Onto better things," tulis Nikita Mirzani dalam keterangan unggahannya di Instagram.
Saat Nikita Mirzani berfoto di sebuah taman, terlihat pula sebuah tas hitam dengan material kulit buaya yang berkilau. Rupanya, itu adalah tas mewah dari luxury brand Hermes.
Dilansir dari Suara.com, tas tersebut diperkirakan adalah koleksi Hermes Birkin Niloticus Crocodile. Harganya mencapai Rp1 miliaran.
Pada unggahan yang sama, ibu dari Laura Meizani alias Lolly tersebut juga tampak berjalan menyebrang dengan latar belakang Menara Eiffel nan indah. Dia terlihat bak model profesional.
Saat berangkat liburan, Nikita Mirzani juga melengkapi gaya kasualnya dengan baseball cap denim. Aksesori itu diperkirakan adalah Celine Triomphe Baseball Cap in Denim Union Wash yang harganya mencapai senilai Rp12 juta.
Hingga Jumat (10/11/2023), unggahan Nikita Mirzani tersebut telah mendapatkan banyak likes dan komentar pujian dari warganet. Banyak orang yang menilai penampilannya telah berubah menjadi lebih kalem.
Seorang warganet berkomentar, "Kok, sekarang auranya beda, sih? Suka."
"Niki versi terbaik. Suka lihatnya, adem," komentar warganet lain.
"Kak Niki natural aja udah secantik itu. Emang boleh cantik natural?" puji warganet lainnya.
Ada pula warganet yang mengungkapkan di kolom komentar, "Vibes-nya sekarang jadi adem ayem deh, Kak. Cantik banget."