Lifestyle
Tetap Cantik, Foto SIM ala Keluarga Kardashian-Jenner Ini Bikin Iri!
Dikenal punya tampilan glamor, keluarga Kardashian-Jenner tetap menawan meski foto SIM.
Rima Sekarani Imamun Nissa | Amertiya Saraswati

Dewiku.com - Apakah kamu termasuk tipe orang yang sudah berdandan maksimal sebelum mengambil pas foto SIM tapi hasilnya tetap saja tak pernah bisa maksimal?
Tak cuma satu atau dua orang, banyak di antara kita yang kerap mengeluh karena terlihat jelek saat difoto untuk keperluan kartu identitas.
Baca Juga
Mantap! Boston Furniture Industries Tbk Siapkan 400 Juta Lembar Saham Baru
Meghan Markle Tak Suka Kakinya Difoto, Kenapa?
5 Pose Nyeleneh Model Zara, Ada yang Jongkok di Atas Kompor
Bayarannya Tinggi, Selebgram Ini Bangga Sebutkan Kunci Suksesnya: Oplas!
Keren! G-Dragon Siap Rilis Koleksi Sepatu Kolaborasi Terbaru dengan Nike
6 Artis Luar Negeri Ini Ternyata Rayakan Lebaran Juga, Siapa Saja?
Namun, hal itu tampaknya tak berlaku bagi para anggota keluarga Kardashian-Jenner. Tak hanya mempunyai gaya hidup glamor, mereka pun tahu cara mengambil foto SIM atau paspor agar cantik maksimal.
Melansir laman Elite Daily, inilah beberapa foto SIM dan paspor para anggota keluarga Kardashian-Jenner yang sukses membikin kagum warganet.
1. Kylie Jenner

Kylie Jenner belum lama ini berbagi foto SIM terbarunya yang sukses membuat warganet geger.
Foto SIM itu menjadi viral serta menuai pujian dari warganet yang merasa iri dengan kecantikan Kylie Jenner dalam pas foto.
Tampil dengan rambut tergerai, Kylie Jenner sukses terlihat cantik optimal layaknya tengah mengadakan photoshoot biasa.
2. Kim Kardashian

Sebelum Kylie Jenner, rupanya ada Kim Kardashian yang sudah lebih dulu tampil glamor untuk pemotretan foto paspornya.
Foto itu dibagikan oleh Kim Kardashian pada Agustus 2014 silam, tepat setelah dirinya menikah dengan Kanye West dan mesti mengganti nama.
Dalam foto, Kim tampil glamor dengan makeup dan rambut tergerai ke belakang. Dirinya juga memakai pakaian berbelahan dada rendah untuk foto paspor itu.
3. Khloe Kardashian

Tahun 2017 silam, Khloe Kardashian juga membagikan prosesnya ketika mengambil foto SIM lewat reality show Keeping Up With The Kardashians.
Demi tampil cantik maksimal, ternyata keluarga Kardashian sampai membawa kru pencahayaan ke tempat penngambilan foto SIM.
Tak heran, hasil fotonya pun terlihat maksimal dan berbeda dengan pas foto SIM lainnya.