Lifestyle
Ramalan Zodiak 12 Agustus 2020: Taurus Harus Belajar Menerima Realita
Apa kata zodiakmu hari ini soal karir dan pekerjaan?
Rima Sekarani Imamun Nissa | Amertiya Saraswati

Dewiku.com - Ramalan zodiak hari ini, Rabu (12/8/2020), zodiak Taurus akan merasa kecewa karena gagal mencapai tujuan. Saatnya kamu beradaptasi dengan realita yang ada.
Nah, bagaimana dengan peruntungan zodiak lain? Merangkum Astrology.com, simak ramalan zodiak 12 Agustus 2020 berikut ini.
Baca Juga
Dolphin Skin Jadi Tren Makeup Terbaru, Simak Tipsnya di Bawah Ini!
Mengenal Foundation untuk Setiap Jenis Kulit, Awas Salah Pilih!
Paling Sering Terjadi, 4 Kesalahan saat Menggunakan Cleansing Oil
Simpel, kok! 10 Kebiasaan Ini Bisa Membuatmu Terlihat Lebih Muda
Suntik Botox Disebut Bisa Mengatasi Depresi, Berikut Penjelasannya
Baru Putus Cinta? Tips biar Tidak Galau Terus Berdasarkan Zodiak
1. Leo
Jangan biarkan rekan kerja memperlakukanmu dengan buruk, apalagi mengambil keuntungan darimu. Kamu mesti berani bersikap tegas dan membela diri sendiri.
2. Virgo
Kamu telah melakukan banyak hal untuk membantu rekan kerjamu. Wajar kalau kamu ingin merasa dihargai, sayangnya hal itu tak terjadi padamu. Alih-alih kecewa, cobalah untuk tetap bersikap ramah.

3. Libra
Imajinasi dan ide-idemu sedang mengalir dengan lancar hari ini. Beri dirimu waktu untuk mengembangkan imajinasi itu. Nantinya, kamu bakal mendapat kesempatan besar.
4. Scorpio
Kamu sedang ingin fokus pada diri sendiri dan pekerjaanmu hari ini. Segalanya akan berjalan baik, kecuali ketika kamu terpaksa berinteraksi dengan orang lain.
5. Sagittarius
Ada rekan kerja yang meminta bantuan, tapi kamu lebih memilih untuk berfokus pada pekerjaanmu yang jauh lebih penting. Walau demikian, tidak ada salahnya untuk memberikan sedikit bantuan.
6. Capricorn
Cobalah untuk mengubah ritme kerjamu menjadi lebih lambat dari biasa. Kamu bakal menyadari bahwa selama ini kamu sudah bekerja keras. Tak cuma itu, kamu juga akan mendapat inspirasi baru.

7. Aquarius
Hati-hati ketika berurusan dengan dokumen penting dan legal. Jangan menandatangani sesuatu tanpa membacanya lebih dulu. Ini bukan waktunya bersikap terlalu percaya diri.
8. Pisces
Ada masalah di kantor yang membuatmu cemas akan dipecat. Walau begitu, jangan cuma memikirkan diri sendiri. Kamu juga harus percaya pada rekan kerja dan bekerja sama dengan mereka.
9. Aries
Hari ini, kamu lagi sangat semangat bekerja. Bahkan, kamu sudah mulai mengecek pekerjaan sebelum sarapan. Ini adalah hari baik bagi karirmu.
10. Taurus
Sudah jelas bahwa tujuanmu mustahil untuk dicapai, terutama karena waktu yang kamu miliki terbatas. Akibatnya, kamu pun merasa kecewa. Cobalah untuk beradaptasi dengan kenyataan yang ada.

11. Gemini
Kamu paham benar dampak dari tindakanmu kepada orang lain. Ini membuatmu bisa menjadi pemimpin yang baik. Orang lain pun senang bekerja sama denganmu.
12. Cancer
Saatnya mencapai kesuksesan lewat presentasi yang akan kamu lakukan hari ini. Sebelum mulai presentasi, luangkan waktu untuk bersiap-siap dan menenangkan diri sendiri.
Itulah sekilas tentang ramalan zodiak 12 Agustus 2020. Selamat beraktivitas!