Lifestyle
Ramalan Zodiak 6 Desember 2020: Libra, Jangan Keseringan Ingat Mantan!
Apa kata zodiakmu untuk hari Minggu, 6 Desember 2020 ini?
Rima Sekarani Imamun Nissa | Amertiya Saraswati

Dewiku.com - Ramalan zodiak hari ini, Minggu (6/12/2020), pemilik zodiak Libra mendadak teringat mantan. Meski boleh bernostalgia, ingat bahwa kamu sudah punya pasangan yang lebih baik sekarang.
Bagaimana dengan peruntungan asmara zodiak lain? Merangkum Astrology.com, berikut ramalan zodiak 6 Desember 2020.
Baca Juga
Penampilannya Feminin, Model Transgender Ini Ungkap Sering Dituduh Bohong
4 Zodiak Paling Romantis Desember 2020, Leo Makin Rajin Kencan
Putri Nana Mirdad Kece Pakai Rambut Ombre, Warganet Auto Jatuh Cinta
Nenek Ini Palsukan Umur 10 Tahun, Takut Perbedaan Usia dengan Pacar Diejek
3 Zodiak Paling Beruntung Desember 2020, Gemini Bisa Fokus ke Asmara
Ramalan Zodiak Desember 2020: Tak Mudah, Taurus Harus Berhenti Mendendam
1. Sagittarius
Komunikasi adalah hal penting dalam sebuah hubungan. Kamu dan pasangan perlu belajar lagi soal ini. Paling tidak, cobalah untuk berbicara dengan satu sama lain.
2. Capricorn
Tugas dan rutinitasmu hari ini seperti tak ada akhirnya. Cobalah untuk menghibur diri dengan hal-hal kecil bersama pasangan sepanjang hari ini.
3. Aquarius
Kamu tahu cara bekerja keras di saat-saat sibuk seperti ini. Sementara, pasanganmu juga paham dirimu secara mendalam. Tak heran kalian bisa cocok.

4. Pisces
Kalau ada pertanyaan yang berhubungan dengan pasangan, kamu sudah tahu jawabannya. Walau begitu, jangan buru-buru memberikan jawaban sampai ada yang bertanya.
5. Aries
Ada kalanya, kamu mesti bersikap mengalah sebelum bisa menang. Inilah yang harus kamu lakukan di depan pasangan. Kamu dan dia sudah berdebat terlalu lama.
6. Taurus
Saat ini, ada kesalahpahaman antara kamu dan pasangan. Cobalah untuk tidak berkutat dengan kesalahpahaman ini. Segera cari penyebabnya.
7. Gemini
Kalian bukan tipe pasangan yang bisa bersantai-santai saja. Bagaimana dengan mencoba berolahraga bersama hari ini? Jangan lupa untuk tertawa bareng pasangan.
8. Cancer
Apakah kamu yakin ingin menyia-nyiakan waktu dan tidak melakukan apa-apa? Cobalah untuk melakukan sesuatu bersama pasangan agar hidupmu tidak begitu-begitu saja. Jangan mager!

9. Leo
Terlalu banyak berbicara juga dapat membawa masalah dalam hubungan zodiak Leo. Ada kalanya, diam lebih baik. Berikan sedikit ruang pada pasangan.
10. Virgo
Kamu sedang kesulitan membahas sebuah topik tertentu dengan pasangan. Ambil napas panjang, dan pikirkan lebih dulu skenario yang mungkin dapat terjadi sebelum mulai berbicara.
11. Libra
Tak ada salahnya jika kamu mendadak memikirkan mantan. Walau demikian, jangan terlalu lama bernostalgia. Kamu sudah punya pasangan lebih baik sekarang.
12. Scorpio
Supaya hubunganmu saat ini berjalan lancar, cobalah belajar dari masa lalu. Dengan demikian, kamu bisa membuat keputusan soal masa depan tanpa takut mengulang kesalahan.