Lifestyle
Ramalan Zodiak 10 Desember 2020: Gemini Berubah, Dulu Benci Kini Jadi Teman
Berikut ramalan zodiak harian untuk 10 Desember 2020.
Rima Sekarani Imamun Nissa | Amertiya Saraswati
![Ilustrasi Teman. (Unsplash)](https://media.dewiku.com/thumbs/2018/10/03/40458-ilustrasi-teman-unsplash/745x489-img-40458-ilustrasi-teman-unsplash.jpg)
Dewiku.com - Ramalan zodiak hari ini, Kamis (10/12/2020), pemilik zodiak Gemini akan mengalami perubahan. Gemini mendadak ingin mencoba berteman dengan seseorang yang dulu dibenci.
Bagaimana dengan peruntungan zodiak lainnya? Merangkum Astrology.com, berikut ramalan zodiak 10 Desember 2020.
Baca Juga
Kaya Raya, Lisa BLACKPINK Bikin Syok Pakai Cermin Seharga Rp120 Juta
6 Zodiak yang Hobi Banget Belanja, Siap Ikut Promo Harbolnas 12.12
Sosok Puspa Dewi, Influencer Awet Muda yang Sering Dikira Pacar Anaknya
4 Potret Mewah Dekorasi Natal Rumah Sandra Dewi, Bisa Jadi Inspirasi
Momen Spesial Jadi Berantakan, Wanita Ini Curhat Salah Pilih MUA saat Nikah
4 Zodiak Paling Romantis Desember 2020, Leo Makin Rajin Kencan
1. Sagittarius
Waktunya mengumpulkan pendapat dari orang lain hari ini. Jangan takut jika ada perbedaan pendapat. Lagi pula, kamu pandai meyakinkan orang lain untuk mengubah pendapat mereka.
2. Capricorn
Kerja kerasmu hari ini dihargai, namun hal itu membuat orang lain merasa iri. Meski paham perasaan mereka, jangan sampai hal ini membuatmu ikut sedih. Lagi pula, kamu tidak membuat kesalahan.
3. Aquarius
Jangan buru-buru bersikap impulsif hari ini, atau kamu akan berakhir menyesal. Lebih baik jika kamu sabar dan menunggu, walau hal itu terasa sulit dilakukan.
![Ilustrasi Bekerja (Pixabay/Free-Photos)](https://media.suara.com/pictures/653x366/2020/10/22/92958-ilustrasi-bekerja.jpg)
4. Pisces
Bicara soal pekerjaan, jangan takut untuk mengungkapkan isi pikiranmu hari ini. Bukannya dimarahi, kamu malah akan diapresiasi karena mencoba berkontribusi.
5. Aries
Ada seseorang yang berhasil membuat zodiak Aries merasa jatuh cinta. Sayangnya, kamu terlalu terburu-buru menjalin hubungan. Cobalah untuk lebih sabar dalam mengenal satu sama lain.
6. Taurus
Tak seperti biasanya, rasa percaya diri membuatmu tidak mudah marah hari ini. Kamu juga tidak lagi merasa terancam oleh kehadiran orang lain.
7. Gemini
Ada perubahan yang sedang terjadi. Biasanya, kamu membenci orang ini. Namun, hari ini kamu menemukan hal baru dan mendadak ingin mencoba berteman dengannya.
8. Cancer
Tak masalah kalau kamu bersikap boros sesekali. Berhentilah memarahi dirimu sendiri. Walau demikian, kamu juga harus pintar memilih barang untuk dibeli.
![Ilustrasi. (Sumber: Shutterstock)](https://media.suara.com/pictures/653x366/2014/08/10/shutterstock_192988880.jpg)
9. Leo
Salah satu orang terdekatmu bersikap dingin hari ini. Coba tanyakan apakah mereka punya masalah, tapi jangan paksa mereka bercerita. Lagi pula, kamu juga mempunyai masalah sendiri.
10. Virgo
Kalau ada teman yang memaksamu untuk melakukan sesuatu hari ini, abaikan saja mereka. Kalian mungkin akan berdebat, tapi jangan sampai kamu mengorbankan diri sendiri.
11. Libra
Tak ada yang salah dengan memiliki ekspektasi tinggi. Walau demikian, pemilik zodiak Libra juga harus siap menerima realita. Jangan terlalu terpaku pada hal yang tidak masuk akal.
12. Scorpio
Bersikaplah percaya diri hari ini. Di mata orang lain, kamu adalah seseorang yang hebat. Bahkan, mereka tidak akan keberatan kalau kamu menjadi pemimpin.