Lifestyle
Seru, nih! Brand Kecantikan Lokal Tebar Promo Khusus 10.10
Jangan sampai kelewatan. Brand kecantikan lokal menawarkan promo khusus 10.10!
Rima Sekarani Imamun Nissa

Dewiku.com - Brand kecantikan lokal semakin serius meningkatkan kualitas produk mereka. Hal tersebut membuat produk kecantikan lokal kini bisa dibilang tak kalah populer dari merek luar negeri. Kualitasnya pun tak kalah oke.
Tren positif tersebut menjadi alasan kampanye Sociolla Beauty Wonderland promo 10.10 flash sale yang digelar pada 10 Oktober 2021 mendatang.
Baca Juga
5 Potret Wanita Transformasi Jadi Karakter Squid Game, Cuma Pakai Makeup!
Sampai Pecahkan Rekor Dunia, Viral Pria Dibayar karena Jago Kentut
Pria Ini Nyelonong Masuk ke Kondangan Pakai Kaos, Gara-gara Mau ke Warung
5 Dampak Negatif Pasangan Selingkuh, Kesehatan Mental Jadi Taruhan
Cegah Masalah Kulit, Dokter Sarankan Ganti Masker Setiap 4 Jam
Biar Awet dan Tidak Bau Apek, Begini Cara Merawat Kain Batik yang Benar
Beauty Wonderland merupakan kampanye promo untuk para beauty enthusiast yang mencari brand kecantikan lokal dan perawatan diri asli Tanah Air yang tengah tren, serta terkurasi dan kualitasnya terjamin lewat aplikasi SOCO.
Menurut Co Founder sekaligus CMO Social, Bella Chrisanti Indiana, kampanye ini dibuat karena para beauty enthusiast merasa kebingungan dengan produk lokal yang banyak bermunculan.

Oleh karenanya, dibutuhkan informasi valid tentang brand kecantikan dan perawatan diri asli Tanah Air agar tidak berujung salah pilih.
"Memahami adanya peningkatan tren di kalangan para beauty enthusiasts, salah satunya adalah peningkatan ketertarikan terhadap brand lokal, kami turut menyajikan seleksi brand-brand lokal terbaik serta promo menarik setiap harinya melalui kampanye Sociolla Beauty Wonderland di bulan Oktober ini," ungkap Indiana dalam keterangan pers, belum lama ini.
Kampanye ini juga menghadirkan promo menarik untuk brand kecantikan lokal yang berlaku selama 1- 17 Oktober 2021. Berikut promo yang bisa ditemui di aplikasi SOCO dan gerai offline Sociolla setiap harinya:
- Tanggal 1-9 Oktober 2021: Diskon hingga 60 persen dan voucher hingga Rp150 ribu.
- Tanggal 10 Oktober 2021: Diskon hingga 80 persen, promo pengiriman gratis tanpa syarat, voucher hingga Rp1 juta serta 10.10 flash sale.
- Tanggal 12-13 Oktober 2021: One last sale: diskon hingga 80 persen serta voucher hingga Rp150 ribu
Jangan sampai ketinggalan, ya! (*Dini Afrianti Efendi)