Lifestyle
Biar Hubungan Asmara Awet, Hindari 4 Kebiasaan Buruk dalam Berkomunikasi
Ada beberapa kebiasaan buruk dalam berkomunikasi dengan pasangan yang bisa berdampak buruk pada hubungan asmara.
Rima Sekarani Imamun Nissa
Dewiku.com - Komunikasi yang baik sudah sangat sering disebut sebagai kunci langgengnya sebuah hubungan. Sebaliknya, komunikasi yang buruk dapat berefek pada kehancuran hubungan asmara. Namun, seperti apa komunikasi yang buruk itu?
Melansir dari Times of India, terdapat empat tanda komunikasi yang bisa berdampak negatif pada hubungan Anda. Tidak cuma menyebabkan pertengkaran, tapi juga bisa memicu perpisahan.
Baca Juga
Ternyata Jodoh, Wanita Ini Berakhir Menikah dengan Kakak Kelas yang Dibenci
Wanita Ini Ketagihan Makan Abu Mendiang Suami, Merasa Bersalah Tapi Bahagia
Khawatir Ditipu, Viral Aksi Ayah Ajak Keluarga Mengantar Anaknya Kencan
Bukan Tangis Haru, Momen Sungkeman Ini Berubah Kocak karena Hiasan Kepala
Banjir di Hari Pernikahan, Viral Pasangan Ini Naik Panci Raksasa ke Venue
Gelar Acara Pernikahan 5 Hari, Pasangan Crazy Rich Habiskan Rp57 Miliar
Lantas, apa saja kebiasaan komunikasi buruk yang mesti dihindari?
1. Saling menyalahkan
Saling menyalahkan adalah salah satu tanda komunikasi yang buruk dalam sebuah hubungan. Biasanya, saat berkomunikasi, masing-masing pasangan bakal mengungkap siapa yang paling benar dan paling salah.
Padahal, dengan komunikasi yang sehat, kamu bisa meredam itu semua, mulai dari memaafkan, mengalah, menerima dan intropeksi. Kalau terus-menerus saling menyalahkan, dampaknya dapat berujung pada perpisahan.
2. Bersikap mengendalikan
Dalam hubungan yang sehat, komunikasi efektif bisa melahirkan sebuah kepercayaan, rasa tenang, dan mendukung perkembangan pasangan.
Berbeda dengan orang yang mempunyai sikap mengendalikan pasangan, di mana mereka cuma mengandalkan egonya dan membatasi ruang gerak pasangan.
3. Komunikasi satu arah
Kunci hubungan langgeng adalah kerja sama antara dua orang, juga komunikasi yang terus dilakukan supaya dapat terbuka dan saling berdiskusi.
Namun, jika cuma satu orang yang berjalan dan satunya lagi memilih diam, itu bisa saja menjadi tanda yang buruk dalam hubungan, terlebih jika komunikasi Anda hanya satu arah dan tak berjalan baik dengan pasangan.
4. Acuh terhadap pasangan
Membangun hubungan asmara pun mesti dilandasi dengan rasa peduli pada pasangan. Dengan rasa pedulinya itu, tentu pasangan akan merasa berharga di hidupnya.
Berbeda dengan pasangan yang acuh terhadap pasangannya, mereka bakal lebih menyepelekan dan tak berkomunikasi secara rutin denganmu. (*Aflaha Rizal Bahtiar)