Lifestyle
4 Zodiak Ini Jagonya Bikin Kejutan Ultah, Tak Pernah Lupa Siapkan Hadiah
Beberapa zodiak ini terkenal senang menyiapkan kejutan ulang tahun untuk orang tersayang.
Rima Sekarani Imamun Nissa

Dewiku.com - Hari ulang tahun kerap menjadi salah satu momen spesial dalam kehidupan banyak orang. Berbekal keyakinan itu, orang-orang dengan zodiak tertentu muncul sebagai sosok yang semangat menyiapkan kejutan ulang tahun.
Kejutan manis harapannya bisa membuat orang yang berulang tahun merasa bahagia. Melansir Pink Villa, berikut deretan zodiak yang jago bikin kejutan ulang tahun untuk orang tersayang.
Baca Juga
1. Zodiak Leo
Leo senang mengadakan pesta perayaan untuk teman dan keluarganya. Ini adalah salah satu cara Leo mengungkapkan kasih sayang yang tulus.

Zodiak Leo memang perencana pesta yang ulung, memastikan setiap momen yang dirayakan menjadi sangat berkesan. Leo juga sangat perhatian terhadap detail sehingga tidak akan gagal membuat orang terdekatnya merasa sangat spesial dan disayangi.
2. Zodiak Cancer
Memahami kebutuhan emosional orang tersayang, Cancer tidak takut untuk keluar dari zona nyaman saat merayakan hari spesial. Zodiak ini mungkin akan melibatkan banyak banyak teman dan keluarga untuk memeriahkan pesta kejutan.
Cancer juga ahlinya menyiapkan hadiah yang sangat personal. Zodiak ini berharap bisa memberikan pengalaman ulang tahun yang terbaik bagi orang terdekatnya.
3. Zodiak Libra
Libra terkenal begitu mencintai keindahan. Soal kejutan ulang tahun, jangan heran jika Libra membuat rencana seperti makan malam romantis di lokasi yang indah atau menyiapkan hadiah yang membuat hati berbunga-bunga.
Orang-orang berzodiak Libra suka melakukan berbagai hal demi menciptakan kejutan yang tidak terduga, termasuk saat merayakan hari ulang tahun orang tercinta.
4. Zodiak Pisces
Pisces mungkin awalnya tidak begitu blak-blakan soal perasaannya. Namun, saat orang yang disayang ulang tahun, zodiak ini akan rela melakukan hal-hal yang luar biasa.
Pisces mungkin menjadi orang pertama yang mengucapkan selamat uang tahun, bahkan menyiapkan perayaan yang dekorasinya mereka tangani sendiri. Tidak pernah ada momen yang membosankan jika bersama mereka.
- TAGS:
- # ulang tahun
- # zodiak
- # kejutan